You’ve Gotta Sectarianism

<

Sekte Kiamat (Bandung) & Sekte Jemaat Tahta Suci Kerajaan Eden (Jakarta)- Indonesia
Hohoho… tentu sekte-sekte ini masih segar di ingatan kita semua. Bahkan persoalan sekte ini menjadi issue nasional hingga pemerintah, departemen agama, para ulama turun tangan. Apa mungkin orang-orang Indonesia masih terlalu percaya dengan hal-hal bersifat spiritualis. Sekte yang saya bicarakan di sini memang semuanya masih menyangkut perihal agama dan transendensial. Contoh yang paling menarik adalah dua kasus Sekte Kiamat di Bandung dan Sekte Jemaat Tahta Suci Kerajaan Eden di Jakarta. Pada kasus "Sekte Kiamat" pimpinan Pendeta Mangapin Sibuea yang mempercayai akan terjadi kiamat tanggal 10 November 2003 lalu eh aparat datang Kiamat pun usai. Dan nyatanya gak terjadi kiamat apapun. Sementara pada kasus Sekte Jemaat Tahta Suci Kerajaan Eden pimpinan Lia Aminudin, sang pemimpin mengaku sebagai Imam Mahdi atau Malaikat Jibril. 
Saat itu, Lia Aminudin tak hanya mengaku sebagai Imam Mahdi, Lia juga membaiat anaknya yang bernama Ahmad Mukti sebagai Nabi Isa. Perjalanan Lia Aminudin telah dituangkannya ke dalam sebuah buku berjudul “Perkenankan Aku Menjelaskan Sebuah Takdir”. Dalam buku itu dikisahkan pengembaraannya bersama Jibril, plus kesaksian para pengikutnya. Sayang, kisah terjang Lia Eden terendus polisi dan dikenakan hukuman karena melanggar pasal pasal 154 KUHP sehingga ia bersama 32 pengikutnya ditahan di Mapolda Metro Jaya.
Ripple’s Comment:
Who can’t predict the doomsday? Fool…
Sekte Raelian- Perancis
Fakta-fakta menarik seputar sekte Raelian:
- Kloning manusia: kloning adalah jalan menuju keabadian, suatu hidup tanpa kematian.
- Pandangan kelompok itu bertepatan dengan pengumuman Clonaid, perusahaan yang dibiayai oleh sekte tersebut, mereka mengklaim telah berhasil memproduksi seorang bayi perempuan sehat berbobot 3,2 kg yang oleh para ilmuwan penciptanya dinamai Eva (atau Hawa dalam bahasa Indonesia), yang dihasilkan dari DNA sel kulit milik seorang perempuan Amerika berusia 31 tahun.
- Memang belum ada bukti yang diperlihatkan mengenai bayi perempuan ini, sementara itu para ilmuwan di berbagai penjuru dunia menanggapi hal ini dengan skeptis. Namun CEO Clonaid, yang juga uskup sekte Raelian, menjanjikan akan memperlihatkan bukti-bukti genetis ini dalam waktu 10 hari.
- Menurut kelompok ini, mengkloning manusia merupakan inti ajaran Raelian yang mempercayai bahwa manusia adalah ”ciptaan sains” dan pandangan ini merupakan alternatif dari teori evolusi Darwin, serta mutlak menentang berbagai ajaran agama samawi.
- Kehidupan di dunia ini diciptakan oleh makhluk dari luar angkasa (extraterrestrials/ET) melalui rekayasa genetika.
- Ras yang diciptakan oleh ET itu bahkan juga ada disebut dalam Injil yakni seseorang bernama Elohim, yang menurut dia ungkapan dari kata ”Tuhan”.
- Yesus bangkit karena menggunakan teknik kloning canggih yang dilakukan oleh Elohim.
Hahaha… Yeah, sekte sesat ini bisa dibilang berdasarkan aliran scientology atau menempatkan dunia sains diatas segalanya. Sekte ini memiliki pengikut sebanyak 55.000 orang di seluruh dunia dan tersebar di beberapa negara. Sekte ini sendiri berpusat di Perancis. Mereka juga punya sebuah taman operasi bernama UFOland di Montreal, Kanada. Bahkan pemerintah setempat mengganggap aliran sekte ini sebagai “agama”. Para anggota kelompok ini pernah aktif membagi-bagikan kondom kepada para remaja Kanada, selain juga mempromosikan seks bebas dan terbuka pada tahun 1960an. Nama pendiri sekte ini yaitu Rael atau Claude Vorilhon, lahir 56 tahun lalu di Perancis. Pada tahun 1973, eks-wartawan khusus balapan mobil atau motor ini suatu ketika tengah berkunjung ke sebuah kawah gunung di Perancis dan bertemu dengan makhluk kecil berwarna hijau. Makhluk ET (extraterestrial) itu berkata bahwa dialah pencipta manusia di Bumi dengan menggunakan rekayasa genetika.
Ripple’s Comments:
Apakah “2001: A Space Odyssey”-nya Stanley Kubricks, “ET”-nya Steven Spielberg, atau “Hitchikers Guide To Galaxy”-nya Garth Jennings adalah pengikut sekte ini? Atau Tom Delonge yang percaya alien itu juga pengikut sekte ini? Do you believe in UFO?
Sekte Aum Shinrinkyo- Jepang
Sekte ini sangat radikal. Pada tanggal 16 Mei tahun 1995, Shoko Asahara, pemimpin sekte sesat Aum Shinrinkiyo di Jepang, ditangkap oleh polisi negara itu. Sekte ini menjadi buronan polisi setelah terbukti menjadi pelaku serangan bom kimia di kereta api bawah tanah Jepang yang menewaskan 12 orang dan melukai 5000 orang lainnya. Yah, anggota sekte ini mungkin para pengikutnya adalah teroris hahaha… Karena tujuan dari sekte ini adalah mengembangkan kelas relijius yang diberi nama Aum Shinrikiyo, yang artinya ajaran kebenaran mengenai penciptaan dan penghancuran alam. Pemimpin sekte ini adalah Shoko Asahara. Ia lahir tahun 1955 dengan nama Chizua Matsumoto. Bermula ketika sedang bertapa di gunung Himalaya ia mendapatkan “wahyu”-nya. Wahyu yang didapat adalah ajaran kebenaran bersifat destruktif. Karena kasus dan kontroversinya, Shoko Asahara pun dihukum mati oleh pemerintah Jepang.
Ripple’s Comments:
Apakah para teroris dalam film Die Hard menjadi pengikut sekte ini? Atau sebaliknya?
Sekte Anti-christ – Spanyol
Sebenarnya founder sekte ini, Jose Luis de Jesus Miranda berdomisili di Amerika. Namun, perkembangan sekte ini mulai di Spanyol bahkan memiliki 287 program radio dan jaringan televisi 24 jam berbahasa Spanyol. Ritual dari sekte ini seperti tato berangka “666” dilengannya. Ia bahkan mengklaim dirinya adalah "Jesus Christ in the flesh". Sekte antikris yang didirikan Jose Luis de Jesus mengklaim bahwa pengikut mereka di dunia sudah mencapai satu juta jiwa. Bahkan sekte sesat ini mengatakan, jemaat antikris telah eksis di 30 negara. Hanya saja tidak disebutkan negara-negara mana saja organisasi dengan lambang 666 tersebut telah menjalar. Dalam konteks ini, para pengikutnya menganggap bahwa De Jesus adalah tuhan. De Jesus juga secara terbuka mengklaim diri sebagai Tuhan yang datang untuk kedua kalinya serta reinkarnasi dari Tuhan itu sendiri. ‘’Saya ini Tuhan Dan milik banyak orang. Sayalah Yesus,’’ aku De Jesus kepada ABC news. Meski mengaku Tuhan, tapi De Jesus menceritakan bahwa dirinya dulu pernah mencuri dan masuk penjara. Pencurian dilakukannya untuk memenuhi kebutuhannya akan heroin. Ia mengaku dulunya hanyalah sebagai manusia biasa sampai kemudian ia merasa didatangi oleh dua orang malaikat dalam sebuah penglihatan. Sejak saat itu ia mengaku bahwa dirinya “Yesus”. Yang uniknya, tuhan satu ini melek teknologi di mana selalu memakai mobil Lexus dan BMW serta memakai jam Rolex berlapis berlian. Hmm…
Ripple’s Comments:
Yah… yah… bukankah “tuhan” yang satu ini lebih materialis. Go to the hell fake god…
Sekte Iglesia Maradoniana (Church of Maradona) – Italia
Yes… Dia adalah sang Diego si pemain sepakbola terhebat abad 21 menurut berbagai media olahraga. Para fans dan jurnalis sepakbola juga tidak akan meragukan pemain hebat asal Argentina ini. Saking hebatnya pengaruh pemain yang bermain di klub Napoli, Barcelona, dan Boca Juniors ini bahkan dibuatkan sekte dan pengikutnya. Tentu saja pengikut dan anggota sekte Maradona adalah para penggila bola dan fans Maradona. Yup, nama sekte yang berbahasa Spanyol disebut Iglesia Maradoniana atau bahasa Inggrisnya “MaradonianChurch” yang dibuatkan oleh para fans Diego Maradona asal Napoli, Italia. Yeah, kenapa Napoli? Karena di klub tersebut Maradona meraih gelar gemilang dan membius dunia. Saking fanatiknya, ajaran sekte ini sudah bisa dikategorikan sebagai syncretism atau agama. Konon pengikut sekte Maradoniana ini mencapai sekitar 15.000 anggota dan itu sama dengan kapasitas stadion di Indonesia. Bahkan nomor 10 yang biasa dikenakan Maradona itu dianalogikan dengan “D10S” di mana kata berbahasa Spanyol “D10S” memiliki arti “god atau tuhan”. Bahkan Maradona bisa dianggap keramat: Maradona adalah tuhannya, buku biogarfi Maradona “Il’ y Diego” adalah kitab sucinya,
Ripple’s Comments:
Tampaknya pengaruh “Tangan Tuhan” itu berpengaruh besar pada pop-kultur itu. Maradona is god!!!!
Sekte Church of Satan- Amerika
Sebenarnya banyak sekali sekte yang ingin saya masukin di Amerika ini. Seperti sekte Davidian atau sekte Jim Jones. Tapi saya pikir sekte Church of Satan dari Anton LaVey ini saya pikir paling “cult”. Karena setidaknya masih bisa eksis sampai saat ini. Sekte ini didirikan oleh Anton Szandor LaVey di San Francisco, California pada 30 April 1966. LaVey adalah bekas seorang pelatih binatang sirkus dan pernah pula menjadi pakar hipnotis dan juru lukis polisi. Ia penggemar karya-karya penulis science-fiction dan horror seperti Anthony Boucher, August Derleth, Robert Barbour Johnson, Reginald Bretnor, Emil Petaja, Stuart Palmer, Clark Ashton Smith, Forrest J. Ackerman, dan Fritz Leiber Jr. Penampilan kharismatik LaVey yang tinggi, botak, berjanggut dan selalu memakai jubah hitam tampaknya menarik perhatian orang-orang. LaVey dianggap sebagai Paus di Church of Satan tersebut. Para pengikut sekte ini dikenal dengan sebutan “Grotto”. LaVey pun menulis buku “Satanic Bible” dan “Satanic Rituals” yang menjadi semacam pedoman dalam Church of Satan ini.
Sembilan pedoman Satanic Bible:
1. Satan represents indulgence instead of abstinence!
2. Satan represents vital existence instead of spiritual pipe dreams!
3. Satan represents undefiled wisdom instead of hypocritical self-deceit!
4. Satan represents kindness to those who deserve it instead of love wasted on ingrates!
5. Satan represents vengeance instead of turning the other cheek!
6. Satan represents responsibility to the responsible instead of concern for psychic vampires!
7. Satan represents man as just another animal, sometimes better, more often worse than those that walk on all-fours, who, because of his “divine spiritual and intellectual development,” has become the most vicious animal of all!
8. Satan represents all of the so-called sins, as they all lead to physical, mental, or emotional gratification!
9. Satan has been the best friend the Church has ever had, as he has kept it in business all these years!
Sebelas aturan setan di dunia:
1. Do not give opinions or advice unless you are asked.
2. Do not tell your troubles to others unless you are sure they want to hear them.
3. When in another’s lair, show him respect or else do not go there.
4. If a guest in your lair annoys you, treat him cruelly and without mercy.
5. Do not make sexual advances unless you are given the mating signal.
6. Do not take that which does not belong to you unless it is a burden to the other person and he cries out to be relieved.
7. Acknowledge the power of magic if you have employed it successfully to obtain your desires. If you deny the power of magic after having called upon it with success, you will lose all you have obtained.
8. Do not complain about anything to which you need not subject yourself.
9. Do not harm little children.
10. Do not kill non-human animals unless you are attacked or for your food.
11. When walking in open territory, bother no one. If someone bothers you, ask him to stop. If he does not stop, destroy him.
(www.wikipedia.org keywords: Church of Satan)
Keanggotaan dalam sekte ini mesti membayar sebanyak 20 dollar AS dan iuran tahunan sebesar 10 dollar AS per orang. Bahkan ketika saya membuka situsnya juga mengharuskan anggota baru untuk membayar uang administrasi sebesar 200 dollar AS. Meski LaVey sudah meninggal, namun banyak pengikutnya yang masih eksis. Konon Matt Skiba dan Derek Grant (Alkaline Trio) adalah pengikut sekte ini hoho…
Ripple’s Comments:
Metal dan black metal menjadikan “Church of satan” dan “Satanic Bibble” sebagai referensinya. Jelas sekte ini berpengaruh besar. Apa mungkin dibalik image gelap Alkaline Trio ada sangkut pautnya dengan sekte ini? Tanyakan sendiri lewat email pada mereka…
***